Rumah Tipe Sedang
Griya
Satria Pasar Batang (GSPB) Brebes - Rumah
ideal tentu akan berbeda persepsi antara satu orang dengan orang yang lain.
Namun, jika yang menjadi dasar standarnya ialah luas rumah, maka Griya Satria
Pasar Batang (GSPB) Brebes bisa menjadi salah satu pilihan sebagai tempat
tinggal favorit. Hadir dengan rumah type 45 dan type 60 perumahan yang berlokasi di
Jalan Lingkar Utara (Jalingkut) Brebes tersebut hadir dengan luas rumah yang
nyaman.
Rumah Type 45 |
“Kita
hadir dengan tipe 45 sebagai ukuran tipe yang paling kecil,” ujar Area Manajer
GSPB Brebes, Yusuf Abdullah. Menurut Yusuf, tersedia sebanyak 60 unit rumah
type 45 dan 28 rumah untuk tipe 60. Rumah yang disediakan di GSPB memang
tergolong bertipe sedang. Karena luas rumah tersebut terhitung ideal untuk
ditinggali sebuah keluarga beserta anak-anak di dalamnya.
Ia
menambahkan, dengan luas rumah yang ideal, siapapun bakal kerasan tinggal di
rumah yang berada di kawasan Pantura tersebut. “Rumah lebih luas dan lega,
sehingga pemilik hunian bisa beristirahat dengan rileks dan nyaman,” jelas
Yusuf.
Tak
hanya itu, bagi calon konsumen yang menginginkan adanya kelebihan tanah dan letak
rumah yang lebih strategis, GSPB juga menyediakan rumah posisi hook.
“Biasanya ada konsumen yang lebih menyukai posisi hook karena ada lebihan tanah
yang bisa dimanfaatkan untuk pengembangan bangunan,” kata Yusuf. Selain itu,
rumah berposisi hook juga memiliki dua fasad (wajah) sehingga lebih menarik dan
lebih mudah untuk dikembangkan.
Rumah Tipe 60 |
Pengembang
juga menawarkan kemudahan bagi calon konsumen yang ingin mendesain rumahnya
sedari awal. “Konsumen bisa saja menyampaikan desain rumah sesuai keinginannya,
asalkan pembangunan rumah belum dimulai,” terangnya. Layanan tersebut, ujar
Yusuf, dimaksudkan untuk mempermudah konsumen yang ingin merancang rumahnya
sendiri. Sehingga untuk ke depannya, mereka tak perlu repot untuk merenovasi
rumah.
Tak hanya itu, kemudahan lain juga ditawarkan
pengembang bagi calon pembeli yang akan mengurus kredit pemilikan rumah (KPR).
Menurut Yusuf, pembeli hanya tinggal menyediakan berkas-berkas yang diperlukan
pihak bank untuk mengurus pencairan KPR. Selanjutnya akan diteruskan oleh tim
marketing GSPB hingga KPR berhasil dicairkan.
Bagi yang ingin mendapatkan informasi lebih kanjut, bisa datang
langsung ke Kantor Pemasaran Griya Satria Brebes yang berlokasi di Jalan Yos Sudarso, Ruko No. 4,
Pasar Batang, Brebes. Atau hubungi nomor telepon di 0283- 762999
GRIYA SATRIA
website: www.griyasatria.co.id
twitter : @griyasatriapwt
PT. BINA AGUNG DAMAR BUANA
Jalan Yos Soedarso No. 94 Purwokerto
Komentar
Posting Komentar