Postingan

Menampilkan postingan dari September, 2015

Fasilitas Lengkap, Kenyamanan Makin Mantap

Gambar
Tampil sebagai salah satu perumahan andalan di Purbalingga, membuat Griya Satria Purbalingga (GSP) pun terus berbenah.  Selain meningkatkan kualitas bangunan rumah, GSP juga menambah fasilitas umum yang disediakan. Dengan fasilitas yang lengkap, maka kenyamanan konsumen pun makin mantap.  Area Manajer Griya Satria Purbalingga, Denny Aryadhi mengatakan perumahan yang menawarkan tipe minimalis tersebut telah memiliki sejumlah fasilitas umum yang bakal membuat warga perumahan makin nyaman. Fasilitas seperti  listrik, PDAM, boulevard, tembok keliling komplek, LPJU, masjid dan open space sudah tersedia dan siap difungsikan oleh pemilik hunian. “Fasilitas umum sudah tersedia komplit, sehingga konsumen pun tak perlu ragu lagi untuk memilih GSP sebagai hunian idamannya,” ujar Denny. Menurut Denny, fasilitas dasar memang menjadi syarat penting bagi tercapainya kenyamanan penghuni perumahan. Karena itulah, pengembang menghadirkan fasilitas-fasilitas tersebut dengan kualitas terbaik.

Tips Mengkilaukan Ubin Dinding Kamar Mandi

Gambar
Ubin atau keramik rumah sering menjadi pilihan untuk melapisi dinding kamar mandi. Selain lebih indah, dinding kamar mandi pun lebih awet dan tak cepat kusam atau berjamur jika menggunakan ubin.    Namun, karena berada di kamar mandi, tak jarang dinding dari ubin tersebut akan sering terkena air dan sabun. Tentu lama kelamaan, akan menimbulkan kerak dan dinding pun menjadi kurang sedap dipandang. Sebenarnya ada cara ampuh untuk mengembalikan kilau ubin agar tampak seperti baru. Selain mudah membersihkannya juga tak perlu biaya mahal. Sehingga kita pun bisa mengembalikan kilau ubin dinding kamar mandi dengan murah dan praktis. Berikut tips ampuh mengembalikan kilau ubin dinding kamar mandi yang bisa disimak: 1. Sebagai langkah pertama, isi botol semprot dengan cuka putih murni. Semprot ubin dinding kamar mandi dengan larutan cuka dan biarkan selama 10 menit. 2.  Setelah 10 menit, hidupkan shower atau kran air panas, siramkan pada dinding yang telah disemprot cuka. Sela

Kiat Merawat Tanaman Hias Agar Subur

Gambar
Keberadaan tanaman hias tak hanya untuk menambah indah rumah Anda , tapi juga agar tampak lebih segar dan bersemangat. Nah, agar tetap terjaga keindahannya, tentu tanaman hias pun memerlukan perawatan.  Tanaman yang sehat dan terawat, tentu akan tumbuh dengan subur dan mampu menampilkan pesonanya secara maksimal. Berikut beberapa kiat untuk merawat tanaman hias agar tumbuh subur dan indah : 1. Pilih Tanaman Terbaik Jneis tanaman hias sangat banyak ragamnya. Pastinya jangan asal pilih untuk menentukan mana tanaman yang akan mengisi taman Anda . Pada umumnya, tanaman hias yang biasa ditanam adalah tanaman bunga karena ini biasanya menghasilkan bunga yang bisa menambah keindahan pada saat melihatnya. 2. Pilih Media Tanam Selanjutnya, media tanam juga menjadi hal yang penting untuk dipperhatikan karena media tanam ini memberikan pengaruh yang kuat terhadap kesuburan tanaman yang Anda tanam nanti. Media tanam pada umumnya biasa dilakukan dalam dua media yakni tanah secara lan

Sebanyak 106 Unit Rumah Siap Dipasarkan

Gambar
Sebagai salah satu perumahan yang memiliki area terluas di Purwokerto, Griya Satria Mandalatama (GSMT) tetap menjadi favorit bagi warga kota keripik dan sekitarnya. Terbukti  sebanyak 106 unit rumah yang dipasarkan pun langsung mendapat sambutan positif dari masyarakat.  Area Manajer Griya Satria Mandalatama (GSMT), Taufik Hidayat mengatakan antusiasme masyarakat Purwokerto dan sekitarnya terlihat pada langsung diserbunya tipe ready stock yang disediakan pengembang. Pada pembangunan rumah ready stock tahap pertama, yakni sebanyak 10 unit, konsumen segera berlomba untuk memilikinya. Pun demikian untuk pembangunan tipe ready stock tahap kedua yang menyediakan 5 unit rumah. “Setiap tipe ready stock kami bangun dan sediakan, pasti langsung diserbu konsumen,” ujar Taufik. Ia menjelaskan, GSMT memang layak menjadi hunian idaman. Pasalnya selain sudah dilengkapi fasilitas dasar yang menunjang kenyamanan pemilik hunian, kualitas bangunannya pun tak perlu diragukan. Dengan spesif

Beri Konsumen Kesempatan Mendesain Rumah Idamannya

Gambar
Kini, banyak perumahan berlomba untuk menjadi yang terbaik di mata konsumen. Namun, Griya Satria Brebes nampaknya punya cara khusus yang bakal membuat konsumen pun makin jatuh hati pada perumahan yang berada di Jalan Lingkar Utara Pasar Batang Brebes itu. Bagi para konsumennya, Griya Satria Brebes memberi kebebasan untuk menentukan desain denah rumahnya masing-masing. Asalkan desain tersebut telah dibicarakan sebelum rumah mulai digarap. “Konsumen bisa mengganti desain denah rumah sesuai yang mereka inginkan,” ujar Area Manajer Griya Satria Brebes, Yusuf Abdullah. Yusuf mengungkapkan diberikannya kemudahan tersebut dimaksdukan agar pembeli dapat merancang rumahnya sendiri sedari awal. Sehingga nantinya, rumah yang dibangun telah sesuai dengan selera konsumen. “Konsumen pun tak perlu merenovasi kembali karena pada awal pembangunan rumah, model denah ruangnya telah disesuaikan seperti keinginannya,” terangnya. Selain itu, memiliki rumah yang sesuai keinginan tentu menimbul

Lima Hal Penting untuk Menjaga Keindahan Keramik

Gambar
Keramik sering dipilih sebagai bahan penutup lantai rumah . Selain warna dan coraknya yang indah, pemeliharaannya yang cenderung mudah pun membuat keramik menjadi favorit masyarakat. Seiring perkembangan model keramik, maka penggunaannya pun tak sebatas pada lantai saja. keramik juga sering digunakan untuk melapisi dinding atau sengaja diapsang sebagai hiasan.  Namun kita perlu merawat ubin keramik ini dengan baik agar keindahan ruangan tidak berkurang.  Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam pembersihan dan perawatan ubin keramik tersebut, yaitu: 1. Perhatikan jenis ubin, ubin keramik ada yang mengkilap ada pula yang tidak . Ubin keramik yang tidak mengkilap akan membutuhkan pemeliharaan ekstra untuk membersihkan noda air dan kotoran. Terlepas dari jenisnya, semua ubin keramik harus dibersihan secara teratur dengan air. Namun, ubin keramik yang mengkilap lebih mudah dibersihkan. 2 . Nat adalah salah satu bagian yang ada pada ubin keramik . Nat adalah sejenis lem atau

Langkah Mudah Merawat Gorden

Gambar
Memiliki gorden tentu bisa diartikan sebagai memiliki benda yang akan digunakan seumur hidup. Tentu saja, sangat jarang bukan, ada pemilik rumah yang hobi bergonta ganti gorden tiap tahunnya. Selain repot, selalu mengganti gorden juga membutuhkan biaya yang tidak sedikit.  Nah, agar warna gorden selalu indah seperti aslinya, ada beberapa langkah mudah yang bisa diterapkan. Diantaranya yaitu : 1. Perawatan Berkala Hal yang harus diperhatikan ketika merawat gorden adalah menjaga agar warna tak cepat pudar dan kain tak cepat rusak,. Untuk menghindari hal tersebut maka sebaiknya pencucian gorden tak terlalu sering dilakukan. Anda dapat mencuci gorden 3-6 bulan sekali. Bergantung pada jenis kain gorden dan ruangan yang ditempati. Untuk merawat gorden secara berkala, Anda dapat membersihkan menggunakan vacuum cleaner. Penyedotan debu pada gorden dapat dilakukan 1 minggu sekali untuk menghindari kotoran yamg menumpuk. 2. Cek Jenis Kain Gorden Ketika ingin merawat gorden, A

Pembeli Tercepat Dapatkan Lokasi Terbaik

Gambar
Siapa yang tak ingin mendapatkan rumah dengan posisi paling strategis di perumahan. Namun, rumah-rumah  berlokasi strategis tentu menarik minat konsumen lainnya dan membuatnya lebih cepat terbeli dibanding tipe lainnya. Termasuk di Griya Satria Dampyak yang berada di Kelurahan Dampyak Kramat, tegal. Karenanya, bagi konsumen yang ingin memiliki salah satu hunian di perumahan yang bertipe 36 itu, sebaiknya segera memesan rumah sesuai lokasi yang diinginkannya. Area Manajer Griya Satria Dampyak, Johan Setyadi mengatakan pemesanan rumah dilakukan secara inden. Sehingga rumah baru dibangun setelah terjadi akad antara konsumen dan pihak pengembang. “Konsumen bisa memesan kaveling mana yang diminati dan nanti akan kami bangunkan rumah dalam waktu 3 bulan, setelah akad dan urusan dengan pihak bank selesai,” terang Johan. Ia menyarankan, bagi konsumen yang ingin memiliki hunian di perumahan agar sebaiknya segera memilih lokasi rumah yang dikehendakinya. “Tentu dengan lokasi yang t

Bisa Kredit Hingga 20 Tahun

Gambar
Membeli sebuah rumah kini bukan lagi sebatas impian. Apalagi Griya Satria Kajen memberi kemudahan bagi konsumennya dengan menyediakan kredit hingga 20 tahun.  Kemudahan itu pun masih ditambah dengan adanya layanan jemput bola untuk pemberkasan persyarakat kredit rumah. Area Manajer Griya Satria Kajen, Anton Yusniardi mengungkapkan lazimnya kredit untuk perumahan memang berjangka waktu 5 tahun hingga 15 tahun. Namun perumahan yang berada di tepi Jalan Raya Slawi-Lebaksiu itu memberikan bonus dengan menambah jangka waktu pelunasan hingga menjadi 20 tahun. Tentu dengan adanya kebijakan tersebut, akan makin memudahkan konsumen dalam mengangsur cicilan rumahnya. “Konsumen bisa terkurangi bebannya dalam mengangsur pembayaran rumah,” ujar Anton. Tentu, dengan adanya kredit hingga 20 tahun akan lebih membantu bagi mereka yang ingin memiliki rumah namun terbentur dengan besarnya angsuran. Dengan bertambahnya jangka waktu pelunasan, otomatis besaran angsuran pun akan lebih ringan. “Kons

Miliki Rumah Sekaligus Investasi Terarah

Banyak orang mulai berpikir untuk menginvestasikan modalnya ke bentuk properti. Memang, investasi dalam bentuk rumah, kini lebih menjamin nilai kepastiannya serta lebih terarah ke depannya. Bayangkan saja, hanya dalam hitungan tahun, nilai sebuah hunian bisa naik berlipat. Tentu menjadi sebuah peluang yang menggiurkan. Namun, untuk menjamin nilai investasi rumah akan tetap naik, tentu harus memilih produk yang benar-benar handal dan telah mendapat kepercayaan dari masyarakat. Salah satunya yaitu Griya Satria Bukit Permata(GSBP). “GSBP menjadi salah satu hunian favorit baik sebagai tempat tinggal maupun sebagai investasi,” ujar Area Manajer Griya Satria Bukit Permata, Wahyu Agung Putra Perdana. Wahyu mengungkapkan, minat masyarakat Purwokerto dan sekitarnya sangat bagus terhadap hunian yang berada di Desa Karangpucung Purwokerto Selatan tersebut. Bahkan, pengembangan pun telah dilakukan untuk mengakomodir kebutuhan konsumen akan tempat tinggal. “Awalnya memang konsumen ragu menden

Hadirkan Hunian Berdesain Menawan

Gambar
Desain bagi sebuah rumah ibarat baju bagi manusia. Tentu saja, hal tersebut akan menentukan keelokan penampilan serta nilai estetika yang terkandung di dalamnya. Karena itulah, Griya Satria Brebes pun dihadirkan dalam desain bangunan yang menawan. Dengan mengusung gaya klasik modern, perumahan yang berada di Jalan Lingkar Utara Pasar Batang Brebes tersebut pun tampil sebagai hunian yang anggun dan elegan. Area Manajer Griya Satria Brebes, Yusuf Abdullah mengatakan, hunian yang menawarkan dua tipe rumah tersebut memang mengedepankan nilai estetika dalam penggarapannya. Tak hanya menggabungkan konsep taman untuk mempercantik bangunan rumah, Griya Satria Brebes juga dilengkapi dengan ornamen dan batu alam untuk bagian fasadnya. “Selain untuk memperindah tampilan rumah, juga membuat rumah terasa lebih bersahabat dengan alam,” ujar Yusuf. Ia menuturkan, rumah kini tak hanya berfungsi sebagai tempat tinggal saja. Tapi rumah juga berperan penting untuk menyokong citra seseorang.

Mengakali Kamar Mandi Mungil agar Terlihat Luas

Gambar
Tidak setiap orang emmiliki kamar mandi yang luas dan lapang. Seringkali yang ditemui, ialah kamar mandi mungi yang memiliki ruang terbatas. Namun, Anda tak perlu berkecil hati. Kamar mandi rumah Anda tercinta pun bisa terasa lebih longgar apabila Kita mampu mengakalinya dengan penataanyang benar.  Berikut beberapa hal yang patut diperhatiakan dalam menata kamar amndi berukuran mungil : 1. Putuskan satu fokus utama Ukuran kamar mandi yang sempit susah untuk diubah. Pilih satu atau dua fokus utama yang Anda sukai, lalu tempatkan furnitur kesukaan Anda. Sebagai contoh wastafel kabinet berwarna putih berdetail emas persis dibawah kaca besar dan berbagai produk perawatan kulit. 2. Terangkan ruangan kamar mandi Menggunakan lampu dengan watt tinggi akan membuat ruangan kecil semakin pengap dan panas. Untuk mengakalinya, cat salah satu dinding kamar mandi dengan warna terang yang mencolok mata sebagai efek cerah untuk membangun mood baik. 3. Gantung barang yang diperlukan

7 Warna Cat Kamar Tidur yang Nyaman

Gambar
Memilih warna cat untuk kamar mungil mungkin membutuhkan ketelitian tersendiri. Butuh pengenalan akan sifat-sifat warna agar nantinya kamar mungil Anda bisa terlihat lebih lega dan indah.  Berikut 7 warna cat yang bisa Anda gunakan sebagai penghias kamar mungil Anda : 1. Hijau Terang Warna ini erat kaitannya dengan kesegaran, kehidupan, rumput, musim semi, dan juga kesuburan. Oleh karena itu warna ini memiliki energi yang positif. Warna cat ini juga dapat dikatakan mampu membuat suasana yang santai dan rileks. 2. Ungu Jika Anda ingin menghadirkan warna cat kamar tidur yang bisa memberikan suasana santai dan superior. Memilih warna ungu adalah pilihan yang tepat. Warna ungu biasanya juga sering digunakan oleh para bangsawan-bangsawan. Ungu juga memiliki arti kaya, bergengsi dan visioner. 3. Putih Warna putih tak hanya dapat memberi kesan simple, bersih, jelas, terang dan sejuk. Namun warna putih ini juga bisa membuat Anda santai menghuni kamar mungil Anda. Putih juga serin