Tips Membersihkan Rumah dengan Gula

Menyebut kata gula, tentu yang terbayang di benak kita adalah pemanis untuk pelengkap minum teh atau kopi. Namun, tenyata gula juga memiliki manfaat sebagai pembersih alami. Bila dicampur dengan bahan tertentu, gula dapat menjadi pembersih alami yang mampu menghilangkan noda, kotoran, hingga karat. Berikut beberapa campuran bahan bersama gula yang bisa dimanfaatkan sebagai pembersih :

membersihkan rumah baru, membersihkan rumah dari debu, membersihkan rumah dengan cepat, membersihkan rumah dengan bahan alami, membersihkan rumah setelah banjir, membersihkan rumah setelah renovasi, cara membersihkan rumah agar tetap bersih, tips membersihkan rumah  cepat, cara membersihkan rumah yang efektif
Cara Bersihkan Rumah Dengan Gula
Gula dan Baking Powder
Campurkan tiga sendok makan gula dan satu sendok makan baking powder. Lalu tambahkan sedikit air ke dalam campuran ini. Bahan ini dapat Anda gunakan sebagai detergen untuk membersihkan peralatan rumah tangga dan membuat piring menjadi kinclong.

Gula dan Air Mawar
Ambil tiga sendok makan gula dalam mangkuk dan tambahkan satu sendok makan air mawar ke dalam butiran gula dan campurkan hingga gula mencair. Bahan alami ini dapat digunakan untuk membersihkan perabot rumah tangga yang terbuat dari perak dan membuatnya mengkilap.

Gula dan Lemon
Peras sebuah lemon ke dalam mangkuk yang berisi tiga sendok makan gula. Aduk hingga gula mencair. Larutan ini bisa membantu Anda untuk menghilangkan karat pada peralatan rumah tangga.

Gula dan Cuka
Tuangkan empat sendok makan cuka ke dalam sebuah mangkuk kemudian tambahkan gula. Celupkan kapas ke dalam bahan alami ini. Bahan ini dapat digunakan untuk membersihkan noda yang menempel di lantai rumah Anda.

Gula dan Tomat
Tomat adalah bahan pemutih yang sangat kuat. Jika pakaian putih Anda memiliki noda, campuran gula dan tomat dapat menjadi solusi untuk mengilangkannya. Cukup rendam pakaian putih bersama campuran alami tersebut.

*Sumber : rumah.com


GRIYA SATRIA
twitter : @griyasatriapwt

PT. BINA AGUNG DAMAR BUANA
Jalan Yos Soedarso No. 94 Purwokerto

Tips Membersihkan Rumah tanpa Pembantu

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Jual Rumah Purwokerto

Cara Memilih Warna Keramik Lantai

Trik Membuat Rumah Lebih Nyaman