Rumah Berfasilitas Pribadi, Pilih Tipe Lovely
Memahami
kebutuhan konsumen akan fasilitas pribadi, Griya Satria Purbalingga pun
menghadirkan tipe lovely. Dengan tipe
rumah tersebut, konsumen akan mendapatkan fasilitas tambahan berupa kolam
renang pribadi yang dibangun di dalam huniannya.
Rumah Type Lovely |
"Bagi
yang memesan tipe lovely akan langsung mendapatkan satu buah kolam renang
pribadi yang dibangun di samping rumahnya,” ujar Marketing Griya Satria
Purbalingga, Telly Kurniawan. Telly mengungkapkan, tipe tersebut memiliki
ukuran 45/144 m2. Sehingga meski ada kolam renang yang dibangun di sebelahnya,
rumah pun tetap nyaman dengan luas bangunan yang ideal.
Perumahan
yang berada di Desa Grecol Kalimanah Wetan itu pun menjadi terobosan baru sebagai
perumahan kelas menengah yang menyediakan fasilitas berupa kolam renang. “Meski
tergolong sebagai rumah kelas menengah, yakni rumah type 45, tapi fasilitas yang
dihadirkan berkategori mewah,” terang Telly. Memang, dengan tambahan kolam
renang pribadi, membuat hunian pun tampak lebih lux. Bangunan rumah tidak hanya
bersanding dengan taman yang indah, tapi juga dengan kolam renang yang memberi
kesan mewah.
Telly
mengungkapkan, rumah type lovely merupakan jawaban dari kebutuhan masyarakat yang
makin modern. Kebutuhan masyarakat yang kian kompleks, menuntut adanya sebuah
tempat tinggal yang tak hanya sebagai tempat beristirahat saja, tapi sekaligus
sebagai wahana berekreasi dan berolahraga. “Dan penambahan kolam renang sebagai
fasilitas pribadi menjadi solusinya,” kata dia.
Griya Satria Purbalingga |
Selain
tipe lovely, Griya Satria Purbalingga juga menyediakan dua tipe rumah lainnya,
yakni rumah type 36/72 dan type 45/96. Ketiga tipe tersebut dijual secara inden.
“Artinya rumah akan dibangun ketika pembeli sudah melakukan akad,” terangnya.
Tentu saja, dengan sistem pesan bangun tersebut, pembeli akan mendapatkan
hunian yang benar-benar masih baru. “Bangunannya masih fresh dan kokoh, karena
dibangun ketika ada permintaan atau pembelian,” sambungnya.
Lokasi
Griya Satria Purbalingga pun cukup strategis. Sebab, perumahan tersebut dekat dengan
terminal Purbalingga, Pasar Sega Mas dan pusat kota. “Untuk menuju ke pusat
kota, hanya membutuhkan waktu 7 menit saja,” tutur Telly. Sementara jarak dari
lokasi perumahan ke terminal hanya 300 meter dan jarak menuju Pasar Sega Mas
hanya 550 meter.
Bagi yang ingin mendapatkan informasi
lebih lanjut mengenai Griya Satria Purbalingga, bisa menghubungi Kantor
Pemasaran Griya Satria Purbalingga di Jalan Ahmad Yani No. 26 Purbalingga atau telepon ke hotline
0281-5747377
GRIYA SATRIA
website: www.griyasatria.co.id
twitter : @griyasatriapwt
PT. BINA AGUNG DAMAR BUANA
Jalan Yos Soedarso No. 94 Purwokerto
Komentar
Posting Komentar